Cara Menghasilkan Uang dari Blog

Admin Saturday, February 25, 2012
Cara Menghasilkan Uang Dengan Mudah dari Blog


Memiliki sebuah blog saat ini sepertinya sudah bukan hal yang sulit untuk dipelajari. Bagi sebagian orang yang sering menggunakan internet setiap hari sudah pasti memiliki blog masing-masing, ya minimal mereka sudah tahu bagaimana cara membuat sebuah blog gratis dari blogger atau wordpress walaupun belum mulai menulis pada blog mereka atau sudah punya tapi terbengkalai. :))

Apa dan bagaimana perasaan anda jika blog milik anda ramai dan banyak pengunjung yang membaca artikel yang telah anda buat? Senang? sudah pasti. Dengan banyaknya pengunjung yang datang ke blog anda berarti tulisan yang telah anda buat memang dibutuhkan, dicari dan bermanfaat bagi mereka.

Lebih menyenangkan lagi jika blog anda yang ramai anda jadikan mesin penghasil uang buat anda. Karena kan di sini tidak ada yang menggaji anda, selain untuk penghasilan tambahan suatu saat nanti mungkin bisa anda jadikan income utama anda. Ya, blog yang anda buat kan selalu akan online 24 jam nonstop.

Banyak sekali program-program monetasi blog yang ada, seperti PPC, yang masih nomor satu adalah Google Adsense. anda bisa menggunakan program tersebut untuk membangun blog anda sebagai blog penghasil uang. Masih banyak program lainnya yang bisa anda cari dengan kata kunci Cara menghasilkan uang dari Blog. 

Maaf jika postingannya kurang lengkap dan belibet untuk dibaca hehehe. Tujuan penulis di sini hanya untuk sharing. Untuk adsense silahkan baca artikel sebelumnya tentang Cara membangun blog adsense yang sukses.

Semoga bermanfaat


Cara Untuk Mengembalikan Email Adsense yang Lupa

Admin Thursday, February 16, 2012
Cara Untuk Mengembalikan Email Adsense 

Setelah mendapat kabar gembira awal Februari kemaren, yaitu berita bagus tentang google adsense yang kini sudah mendukung bahasa Indonesia. jadi sekarang iklan adsense sudah bisa dipasang di blog berbahasa Indonesia. Mungkin ada beberapa diantara anda yang lupa login email akun adsense, bagi yang belum tahu cara mengembalikan email adsense yang lupa silahkan baca terus.

https://support.google.com/adsense/answer/10099?hl=id
Add caption
Nah, ada satu akun adsense saya yang saya lupa untuk login nya, lupa karena udah lama ga pernah dibuka. parahnya, bukan hanya passwordnya yang lupa tapi juga alamat emailnya.. hehehe. Karena merasa sayang dengan akun adsense yang masih aktif, dan apalagi sekarang iklan adsense sudah bisa dipasang diblog bahasa Indonesia, maka saya langsung cari tahu cara untuk bagaimana mengetahui alamat email dari id adsense punya kita.

Silahkan klik link ini Cara mengembalikan email adsense

Anda diharuskan untuk mengisi kontak informasi anda. pada kolom Name tulis nama anda, contact email address isikan email untuk konfirmasi karna nanti akan dikirim ke email ini, publisher id isikan id adsense anda lalu yang terakhir isikan alamat url dimana iklan adsense dipasang, country pilih Indonesia atau negara dimana anda daftar adsense pertama kali. klik submit dan tunggu email balasan dari google adsense.

Nanti setelah dapat balasan dari google adsense, maka akan diinformasikan bahwa email anda untuk login ke akun adsense adalah misal xxxxx@gmail.com setelah anda tahu alamat emailnya, tinggal reset password email anda, karna dipastikan anda lupa juga password emailnya kan...????

Itulah cara bagaimana mengembalikan Email adsense kita yang lupa. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi yang memiliki akun adsense tapi lupa alamat emailnya. 

Tahun 2012 Google Adsense Sudah Support Bahasa Indonesia

Admin Friday, February 03, 2012
 Tahun 2012 Google Adsense Sudah Support Bahasa Indonesia


Kabar yang sangat menggembirakan dan ditunggu-tunggu dari dulu bahwa sekarang google adsense sudah mendukung bahasa Indonesia. Bagi yang sebelumnya mengandalkan ppc lokal untuk monetize blognya, sekarang sudah bisa memasang iklan google adsense dan mendulang uang dari Google adsense pada blog yang berbahasa Indonesia. Tapi apakah benar adsense sekarang sudah bisa dipasang pada blog berbahasa Indonesia? Ya, per tanggal 01 Februari 2012 Google Adsense sudah mendukung Bahasa kita tercinta ini bahasa Indonesia. Berikut kutipan resmi dari blog google adsense

AdSense now speaks Indonesian

Wednesday, February 01, 2012 | 8:00:00 AM

Labels: AdSense features , International

We’re glad to announce that Indonesian has just joined the family of AdSense supported languages. Let’s celebrate by raising our hands in a kecak dance, watching a wayang kulit show or cooking traditional Indonesian recipes.

If you have a website in Bahasa Indonesia, you'll now be able to earn money by showing Google AdSense ads. To get started, sign up for an AdSense account. We'll review your application and in the meantime, we recommend you get familiar with the basics of AdSense and our policies.

If you already have an AdSense account, simply implement AdSense on your site in Bahasa Indonesia to start displaying contextually targeted ads.

You can now also implement AdSense for Mobile content on your mobile sites in Bahasa Indonesia. Check out our Help Center to learn how to implement AdSense on a mobile site.

Selamat datang di program AdSense!

Posted by Emanuele Brandi, Product Sales Lead

Semoga dengan keputusan besar google untuk melegalkan program adsense nya pada situs bahasa Indonesia, menjadikan kita lebih kompetitif, informatif dan semakin bermutu dalam membangun sebuah situs. Ini merupakan sebuah awal dan langkah yang besar di tahun 2012 bagi anda yang ingin menghasilkan uang dari google adsense. 

Selamat mendulang dollar dari Adsense, semoga sukses